...
Wajib Tahu! Ini Rekomendasi 8 Cat Genteng Terbaik
Wajib Tahu! Ini Rekomendasi 8 Cat Genteng Terbaik

Wajib Tahu! Ini Rekomendasi 8 Cat Genteng Terbaik

Apakah genteng rumahmu berwarna itu–itu saja dan ingin menciptakan warna yang baru? Tentu saja kamu bisa memilih cat genteng berkualitas yang dapat melindungi sekaligus memberi tampilan yang menarik. Dalam artikel ini ada ulasan mengenai rekomendasi merek cat genteng terbaik yang bisa kamu pilih sesuka hati. Simak dulu penjelasannya, yuk! -MegaBaja.co.id

Perlunya Memilih Cat Genteng Berkualitas

Perlunya Memilih Cat Genteng Berkualitas
Perlunya Memilih Cat Genteng Berkualitas

Genteng merupakan bagian atap yang penting untuk melindungi rumah dari segala macam cuaca dan bahaya yang bisa saja terjadi sewaktu-waktu. Namun, hal yang kerap kali terlupakan adalah pengaplikasian cat genteng. Padahal cat genteng berkualitas tidak hanya melindungi dari kebocoran, tapi juga membuat tampilan rumahmu lebih menarik dipandang. Dan hati hati juga Hal Yang Harus Dihindari Saat Memilih Cat Exterior Rumah.

Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah memilih cat genteng berkualitas untuk mendapatkan hasil yang bagus dan memuaskan. Perlu kamu tahu, tidak semua cat genteng cocok untuk setiap jenis genteng. Sebaiknya, kamu memilih cat genteng yang sesuai dengan jenis genteng rumahmu.

Cat yang berkualitas rendah biasanya akan mudah mengelupas bahkan memudar, ini yang bisa memperpendek umur genteng. Sedangkan cat yang berkualitas akan memberikan lapisan pelindung lebih lama, bahkan membuat genteng rumahmu jadi lebih bagus.

Lantas, cat apa saja yang direkomendasikan? Di bawah ini ada beberapa merek cat yang beredar di pasaran lengkap dengan keterangannya. Simak dulu yuk!

Rekomendasi Merek Cat Genteng Terbaik

Dulux Weathershield Roof

Merek cat ini sangat cocok dan menjadi solusi untuk yang sedang mengalami masalah kebocoran genteng. Dulux Weathershield Roof ini memiliki kemampuan untuk menutupi pori-pori genteng, sehingga kebocoran genteng pun bisa teratasi.

Selain itu, cat genteng ini dilengkapi fitur colour lock technology yang dapat membuat warna lebih awet dan tidak gampang mengelupas. Kamu juga tidak perlu khawatir soal serangan lumut dan jamur yang bisa merusak tampilan genteng.

Cat Dulux Weathershield Roof juga tergolong cat waterbased, jadi tidak perlu menunggu lama sampai cat mengering. Tidak perlu khawatir akan dampak negatif pada lingkungan, karena cat ini diformulasikan ramah lingkungan. Sebelum kamu mengaplikasikannya, pastikan dulu genteng sudah kering dan bersih. Urusan warna, kamu bisa memilih sesuai selera.

Cat Genteng Merek YOKO

Cat Genteng Merek YOKO
Cat Genteng Merek YOKO, sumber: shopee.co.id

Buat kamu yang sedang mencari cat genteng yang bisa diaplikasikan untuk berbagai jenis genteng, solusinya adalah cat genteng YOKO. Cat ini cocok diaplikasikan pada asbes, genteng beton dan seng.

Cat genteng YOKO terbuat dari bahan dasar minyak yang dapat menghasilkan tampilan semi glossy pada genteng atau atap rumah. Bagi yang menginginkan atap rumah tampak elegan dan tidak terlalu mengkilap, maka cat genteng YOKO jawabannya.

Mowilex Roof Paint

Cat genteng merek Mowilex dirancang khusus untuk genteng atau atap rumah yang sering terpapar sinar UV dan cuaca yang berpotensi menyebabkan pertumbuhan jamur. Jadi, cat ini berfungsi untuk mempercantik dan melindungi genteng atau atap rumah. Karena terhindar dari tampilan kotor yang disebabkan jamur dan lumut sekalipun.

Daya tutupnya juga bagus sehingga mampu mencegah kebocoran pada genteng. Warnanya juga tahan lama dan tidak mudah mengelupas jadi atap genteng rumahmu tampak awet dan lebih indah. Cat ini tergolong waterbased, jadi lebih cepat kering dan baunya tidak menyengat.

Avitex Cat Genteng dan Seng

Kamu pernah melihat warna biru pada genteng? Mungkin sedikit tidak biasa. Tapi, Avitex Roof Paint ini sudah lama menawarkan pilihan menarik bagi siapapun yang ingin tampil beda. Warna biru dari Avitex ini bernuansa segar dan menciptakan kesan modern pada genteng dan atap rumah.

Selain warnanya menarik, cat genteng Avitex juga cocok digunakan untuk berbagai jenis genteng, mulai genteng tanah liat, beton dan asbes. Bahan dasar minyak yang terkandung di dalamnya membuat cat ini memiliki daya tutup yang bagus sehingga mampu mencegah kebocoran.

Jika genteng rumahmu menggunakan cat ini maka hasilnya akan tampak glossy atau mengkilap dan elegan. Keunggulan lainnya yaitu daya sebar yang merata, jadi hasil akhirnya lebih indah. Terlebih lagi cat Avitex ini juga lebih cepat kering setelah diaplikasikan.

Belazo Roof Paint

Proses pengecatan yang seringkali membuat tidak nyaman adalah bau yang menyengat. Tapi, jangan khawatir kalau genteng rumahmu menggunakan cat Belazo ini. Selain itu, juga dapat melindungi genteng dan atap dari masalah lumut dan jamur. Dengan formula elastomeric, maka cat ini mampu menahan perubahan cuaca ekstrim, mencegah kebocoran dan paparan sinar UV.

Cat Belazo bisa diaplikasikan pada genteng asbes, seng, dan beton. Hasil akhir pengaplikasian cat ini yaitu tampak glossy. Produk ini telah mengantongi sertifikasi dari Singapore Green Label, jadi sudah terbukti benar-benar ramah lingkungan dan tidak mengandung merkuri maupun timbal.

Aquaproof Waterproofing

Keunggulan dari aquaproof ini adalah tidak berbahaya karena bahan dasarnya polimer sintetis. Produk ini tidak mengandung bahan kimia berbahaya seperti merkuri dan timbal sehingga aman digunakan.

Aquaproof ini mudah diaplikasikan pada atap genteng, wuwungan, beton dan talang air. Produk ini anti retak, elastia, tahan lama dan tahan perubahan cuaca. Daya lekatnya juga kuat jadi tidak mudah mengelupas.

Selain itu Aquaproof ini juga punya keunggulan yaitu sifatnya yang thixotropic alias tidak mudah menetes ketika dia aplikasikan. Jadi, mudah digunakan pada permukaan vertikal seperti dinding tembok. Aquaproof juga tersedia dalam berbagai warna yang bisa kamu pilih sesuai keinginan, bahkan bisa memilih kombinasi warnanya.

No Drop Waterproofing

Sudah sangat populer, cat No Drop adalah pelapis anti bocor yang bersifat tahan air, elastis, dan tahan cuaca. Jadi, kamu tidak perlu khawatir akan air yang bisa merusak atap genteng rumahmu.

No Drop memberikan lapisan karet tipis pada permukaan asbes, galvanis, genteng, dinding dan permukaan terakota. Sifatnya yang elastis membuat No Drop mampu menahan tekanan air dan menghindari air yang meresap ke dalam genteng dan tembok. Daya tahannya terhadap cuaca juga tinggi sehingga dapat melindungi genteng lebih lama.

Keunggulan No Drop yang lain yaitu daya lekatnya yang kuat. Bahkan, cat No Drop ini paling kaya akan warna. Semua warna yang ditawarkan sangat menarik. Kamu bisa memilihnya sesuai keinginan.

Propan Glasskote Waterbased

Propan Glasskote Waterbased
Propan Glasskote Waterbased, sumber: shopee.co.id

Bagi kamu yang ingin mempercantik tampilan atap genteng dengan warna merata dan tahan lama, maka Propan Glasskote adalah pilihan yang tepat. Daya lekat dan daya tutupnya juga sangat bagus sehingga melindungi genteng dari rembesan air dan kebocoran. Bahannya diformulasikan untuk membuat cat genteng ini tahan terhadap perubahan cuaca dan sinar UV. Jadi, tidak perlu khawatir akan tumbuhnya lumut dan jamur.

Keunggulan lainnya adalah konsistensi cat genteng ini seperti air, sehingga lebih cepat kering setelah diaplikasikan. Kualitasnya sudah tidak diragukan lagi, apalagi soal ketahanannya.

Itulah pembahasan mengenai rekomendasi merek cat genteng terbaik yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan dan keinginan. Pastikan, konsultasikan dahulu kepada ahlinya sebelum membelinya. Serahkan pekerjaan kepada ahlinya agar mendapat hasil yang memuaskan.

Just an ordinary people.