...
Raised Floor, Sistem Lantai Tambahan dengan Segudang Kelebihan
Raised Floor, Sistem Lantai Tambahan dengan Segudang Kelebihan

Raised Floor, Sistem Lantai Tambahan dengan Segudang Kelebihan

Sistem raised floor telah menjadi fenomena menarik dalam industri arsitektur modern. Mulai dari rumah pribadi hingga kantor-kantor megah, raised floor menetapkan perang pentingnya dalam menghadirkan fleksibilitas dan efisiensi ruang. -MegaBaja.co.id

Lantas, apa itu raised floor dan apa saja kelebihannya? Artikel ini akan mengulas seputar raised floor mulai dari pengertian, kelebihan, hingga material dan finishing yang digunakan. Simak hingga tuntas, ya.

Mengenal Raised Floor

Mengenal Raised Floor
Mengenal Raised Floor

Raised floor, atau yang secara harfiah dapat diterjemahkan sebagai ‘lantai yang ditinggikan’ merupakan salah satu inovasi dalam arsitektur modern. Konstruksi ini sering kali dianggap sebagai lantai tambahan yang ditempatkan di atas lantai utama. 

Keberadaan raised floor lebih dari sekadar fungsi dasarnya sebagai lantai. Hal ini karena raised floor mampu menyediakan ruang tambahan di bawah permukaan utama yang dapat dimanfaatkan untuk berbagai keperluan seperti penyimpanan. Ini menjadi salah satu alasan sistem raised floor banyak digunakan bangunan modern, baik itu rumah pribadi maupun gedung perkantoran,

Raised floor biasanya terdiri dari rangka dan modul lantai dengan ketinggian sekitar dua hingga empat inci atau sekitar 60×60 cm. Konstruksinya mirip dengan mini panggung. Dengan bagian lantai yang tinggi, bagian bawah raised floor dapat dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan atau untuk penempatan jalur kabel, sistem kontrol, hingga perpipaan di kantor modern.

Fungsi praktis raised floor tidak hanya sebatas sebagai penyedia ruang tambahan, tetapi juga telah menjadi elemen dekoratif yang menonjol dalam desain interior modern. Keberadaan raised floor mengakomodasi kebutuhan akan estetika dan fungsionalitas dalam satu kesatuan.

Kelebihan Raised Floor

Raised floor menawarkan berbagai kelebihan yang membuatnya menjadi pilihan populer di banyak proyek konstruksi modern. Berikut adalah beberapa kelebihan utama dari raised floor:

1. Meningkatkan Estetika Ruangan

Raised floor memungkinkan kabel dan pipa yang kompleks disembunyikan di bawahnya. Konstruksinya dapat menciptakan tampilan ruangan yang lebih rapi dan bersih. Dengan demikian, ruangan terlihat lebih estetis dan terorganisir, tanpa kabel yang berserakan di lantai. Hal ini sangat bermanfaat untuk ruang kantor, pusat data, atau tempat lain yang memerlukan tampilan profesional dan tertata.

2. Presisi Standar Internasional

Raised floor diproduksi dengan presisi tinggi dan sesuai dengan standar internasional. Keakuratan ukuran ini memastikan bahwa pemasangan lantai akan konsisten dan tepat di berbagai proyek konstruksi. Standar ini juga memudahkan integrasi raised floor dengan elemen konstruksi lainnya, sehingga proses pembangunan menjadi lebih efisien dan terkoordinasi.

3. Pemasangan Mudah dan Cepat

Sistem knock down yang digunakan dalam pemasangan raised floor membuat prosesnya lebih cepat dan mudah. Komponen raised floor dirancang untuk dapat dipasang dan dibongkar dengan mudah untuk menghemat waktu dan tenaga selama proses instalasi. Hal ini tidak hanya mempercepat pembangunan, tetapi juga meminimalkan gangguan pada aktivitas lain yang mungkin berlangsung di lokasi proyek.

4. Fleksibilitas Ketinggian

Salah satu keunggulan utama raised floor adalah kemampuannya untuk mengatur elevasi atau ketinggian lantai sesuai kebutuhan. Dengan kemampuan ini, kamu dapat menyesuaikan ketinggian lantai untuk berbagai keperluan. Contohnya menyamakan level lantai dengan pintu masuk, menciptakan ruang untuk ventilasi, atau mengakomodasi perubahan desain interior. Fleksibilitas ini membuat raised floor sangat adaptif terhadap berbagai kebutuhan ruang.

5. Memudahkan Pemeliharaan

Memudahkan Pemeliharaan
Memudahkan Pemeliharaan

Panel-panel raised floor dapat dengan mudah diangkat untuk memberikan akses ke instalasi di bawahnya. Hal ini memudahkan perawatan dan perbaikan kabel, pipa, atau sistem lainnya yang tersembunyi di bawah lantai. 

Selain itu, jika ada perubahan tata letak ruangan atau perpindahan lokasi, raised floor dapat dibongkar dan dipasang kembali di tempat baru dengan relatif mudah. Kemudahan ini menjadikan raised floor solusi yang sangat praktis untuk ruang yang memerlukan penyesuaian dan perawatan berkala.

6. Meningkatkan Sirkulasi Udara

Raised floor berkontribusi pada peningkatan sirkulasi udara di dalam ruangan. Dengan sistem down flow yang optimal, raised floor membantu mengatur aliran udara dengan lebih efektif. Kemampuan ini sangat penting untuk menjaga efisiensi sistem pendingin ruangan dan kualitas udara di dalam ruangan. Sirkulasi udara yang baik memastikan bahwa ruangan tetap nyaman dan peralatan elektronik berfungsi dengan optimal.

7. Solusi Praktis untuk Manajemen Infrastruktur

Raised floor menjadi solusi praktis untuk manajemen infrastruktur bangunan. Konstruksi ini tidak hanya meningkatkan efisiensi ruang, tetapi juga mempermudah pengelolaan kabel dan pipa yang rumit. Kemampuan untuk menyembunyikan dan mengatur instalasi di bawah lantai membuat manajemen infrastruktur menjadi lebih sederhana dan teratur. 

Material dan Finishing Raised Floor

Saat ini, tersedia berbagai pilihan bahan dan finishing raised floor yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan estetika. Berikut penjelasannya:

1. Kayu

Kayu adalah salah satu bahan yang paling awal digunakan untuk raised floor. Meskipun menawarkan kehangatan dan estetika alami, kayu memiliki beberapa keterbatasan dalam hal daya tahan dan ketahanan terhadap kondisi lingkungan.

2. Particle Board

Particle board adalah bahan komposit yang populer untuk panel raised floor di lingkungan perkantoran. Bahan ini menawarkan kekuatan yang cukup baik serta kemampuan penyesuaian yang tinggi terhadap berbagai kondisi.

Yuk, simak selengkapnya tentang Particle Board, Olahan Kayu yang Murah dan Berkualitas, material kayu olahan yang semakin populer di dunia konstruksi dan furnitur. Particle Board terbuat dari serbuk kayu dan partikel-partikel kecil yang dipadatkan dengan perekat khusus. Keunggulan utama dari material ini adalah harganya yang lebih terjangkau dibandingkan kayu solid, serta proses produksinya yang ramah lingkungan karena memanfaatkan limbah kayu.

3. Panel Beton Ringan

Panel beton ringan (light concrete panel) adalah pilihan lain yang sering digunakan. Bahan ini memberikan keunggulan dalam hal kekuatan dan daya tahan, menjadikannya ideal untuk ruangan yang memerlukan struktur lantai yang kuat dan stabil.

Panel Beton Ringan
Panel Beton Ringan

4. Panel Kalsium Sulfat

Panel kalsium sulfat, juga dikenal sebagai kapur, menawarkan sifat tahan lama dan ramah lingkungan. Bahan ini juga dikenal karena stabilitasnya dalam berbagai kondisi lingkungan, membuatnya cocok untuk penggunaan jangka panjang.

5. Finishing Carpet Tile

Carpet tile adalah salah satu opsi finishing raised floor yang memberikan tampilan estetis dan kenyamanan pada ruangan. Bahan ini juga mudah diganti, menjadikannya pilihan praktis untuk area dengan lalu lintas tinggi.

6. Finishing Keramik

Keramik sebagai bahan finishing menawarkan keindahan dan ketahanan tinggi. Finishing ini cocok untuk raised floor yang ingin mudah dibersihkan dan tahan lama, seperti ruang publik atau area layanan.

7. Finishing HPL (High Pressure Laminate)

HPL adalah pilihan finishing raised floor yang sangat serbaguna dan tahan lama. Bahan ini sering digunakan di ruang teknik atau IT karena sifatnya yang anti-statik. Dengan HPL, potensi listrik statis yang dapat merusak peralatan elektronik bisa dihindari dan dikurangi.

Raised floor dengan berbagai material dan finishing menawarkan fleksibilitas yang tinggi dalam desain dan fungsi. Dengan memahami berbagai pilihan yang tersedia, kamu dapat memilih bahan dan finishing yang paling sesuai dengan kebutuhan dan estetika ruangan.

Secara keseluruhan, raised floor adalah pilihan yang cerdas dan efisien untuk berbagai jenis bangunan. Dari fungsi hingga estetikanya, raised floor memberikan solusi yang menguntungkan bagi pemilik bangunan dan pengguna ruangan. Dengan raised floor, akan tercipta lingkungan kerja atau hunian yang nyaman, efisien, dan menarik secara visual.

Just an ordinary people.