Kamar ART atau asisten rumah tangga termasuk ruangan yang harus diperhatikan. Tentunya pemilik rumah harus menata ruang interiornya agar terasa nyaman, bersih, tidak pengap meskipun ukurannya terbatas. Dalam artikel ini akan menjelaskan bagaimana menata kamar ART dengan tepat. Simak selengkapnya. -MegaBaja.co.id
Berikan Kamar Layak Huni untuk ART (Asisten Rumah Tangga)
Aspek kelayakan untuk kamar ART adalah hal penting yang tidak boleh diabaikan oleh pemilik rumah. Bagaimanapun juga, ART (asisten rumah tangga) adalah orang yang membantu meringankan sekaligus membereskan pekerjaan rumah seperti merapikan semua barang-barang, membersihkan setiap sudut rumah sampai peralatan makan hingga membuat makanan.
Maka dari itu, memperlakukan ART dengan layak adalah sebuah keharusan. Perlakuan layak ini tidak melulu soal besar kecilnya upah yang diberikan. Tapi bersangkutan pula dengan perihal lain seperti memberinya tempat tinggal yang nyaman dengan menyediakan kamar layak huni.
Dengan memberikan kamar layak huni dan nyaman untuk ART dapat membuat mereka betah bekerja di rumah. Tidak harus mewah dan mahal, yang terpenting bagi mereka adalah kenyamanan, bersih dan layak.
Jika kamu sedang mencari cara menata kamar agar selalu rapi dan nyaman, simak beberapa tipsnya di bawah ini.
Tips Menata Kamar ART yang Layak dan Nyaman
Beberapa tips berikut bisa menjadi inspirasi untuk mendekorasi kamar ART yang nyaman, di antaranya:
Posisikan Kamar ART di Lokasi yang Ideal
Menentukan posisi kamar ART yang terbaik mungkin agak rumit, mengingat setiap rumah dibangun mengikuti denah yang berbeda-beda. Ada baiknya kamar ART ini diletakkan di bagian belakang rumah, area taman belakang, atau yang berdekatan dengan dapur.
Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan ruangan attic room untuk kamar ART dan didekorasi sedemikian rupa. Tujuannya agar ART bisa lebih nyaman ketika hendak beristirahat setelah sibuk mengerjakan pekerjaan rumah seharian.
Buatkan Kamar Mandi di Dalamnya
Membangun kamar mandi yang menyatu dengan kamar ART mungkin jauh lebih baik. Itupun jika kamarnya hanya ada satu saja. Namun, jika kamar ART lebih dari satu, sebaiknya bangun kamar mandi yang diletakkan di tengah-tengah. Idealnya mungkin buatkan kamar mandi di area dapur kotor. Tujuannya agar privasi pemilik rumah tidak terganggu dan menjaga kenyamanan ART juga.
Ukuran Ruangan yang Cukup
Rata-rata kamar untuk ART ditempatkan di area bekang dekat dengan dapur dengan ukuran yang terbatas. Terkait ukuran ruangan, idealnya kamar ART sekitar 2×2,5 meter persegi atau sedikit lebih dari itu.
Ukuran ini cukup ideal bagi kamu yang memiliki 2 ART di rumah. Untuk efisiensi ruangan, kamu bisa meletakkan kasur kecil di dalamnya.
Lengkapi Kamar dengan Jendela
Selain mengutamakan ukuran yang ideal, sebaiknya kamar ART dilengkapi dengan jendela agar kamar ini memiliki sistem ventilasi yang baik. Tujuannya untuk menjaga kesehatan dan kenyamanan ART sebagai penghuni ruangan tersebut. Adanya jendela juga menciptakan kesan luas dan terang sehingga ART tidak merasa pengap.
Letakkan Lemari Terbuka Berukuran Cukup
Terdapat sejumlah cara untuk menciptakan kesan sederhana namun nyaman, salah satunya hindari penggunaan furniture besar seperti lemari. Sebagai gantinya, kamu bisa meletakkan tempat penyimpanan terbuka. Tambahkan juga rak penyimpanan terpisah agar ART bisa menyimpan barang pribadi miliknya. Menambahkan tirai penutup pada lemarinya mungkin akan tampak rapi.
Penggunaan Lemari Built-in dan Lemari Berukuran Kecil
Selain meletakkan tempat penyimpanan terbuka, kamu bisa menerapkan lemari built-in yang menyatu dengan dinding ruangan. Tidak seperti lemari pakaian pada umumnya. Penerapan lemari built-in cukup tepat sebagai media penyimpanan yang tidak memakan tempat.
Penggunaan lemari berukuran 110 cm juga perlu dipertimbangkan karena lemari ini cukup untuk menyimpan peralatan. Lengkapi juga dengan kunci untuk mengamankan barang-barangnya. Jika tidak mau ribet, gunakan saja lemari plastik.
Penggunaan Ranjang Multifungsi
Kamar ART termasuk ruangan berukuran terbatas, sebaiknya manfaatkan sedikit perabotan. Cara menyiasati tempat penyimpanan barang milik ART, kamu bisa memberinya kasur yang memiliki laci di bawahnya. Karena, selain menghemat ruang, tempat penyimpanan bawah kasur juga membuat tampilan kamar ini tampak lebih rapi.
Letakkan Kasur Bertingkat
Kasur bertingkat merupakan alternatif lain dari kasur single berukuran kecil. Jika kamu memiliki 2 orang ART di rumah, mungkin bisa meletakkan kasur bertingkat untuk menghemat tempat.
Gunakan Ranjang dan Kasur Single yang Nyaman
Letakkan juga kasur single berukuran cukup, tidak terlalu kecil juga tidak terlalu besar. Tidak harus mahal, yang terpenting kasurnya terbuat dari bahan yang nyaman untuk ditiduri. Ini juga merupakan alternatif lain jika kamu merasa keberatan meletakkan kasur/ranjang bertingkat.
Aplikasikan Dekorasi Kamar Minimalis
Buatlah dekorasi kamar minimalis untuk kamar ART. Tidak perlu menyimpan banyak furniture dan elemen dekorasi seperti lukisan atau wardrobe. Yang terpenting adalah ciptakan ruangan yang nyaman. Mungkin, memilih furniture yang multifungsi adalah hal tepat agar kamar tidak berantakan.
Pasang AC atau Kipas Angin
Memasang AC mungkin hanya berlaku bagi yang memiliki rumah di perkotaan dengan cuaca yang panas seperti Jakarta. Untuk yang tinggal di kota yang masih bercuaca dingin seperti Bandung, sebaiknya letakkan kipas angin duduk atau dipasang di dinding saja. Gunanya untuk menjaga sirkulasi udara agar tetap bersih dan tidak membuat pengap ruangan.
Aplikasikan Cat Warna Terang
Desain ruangan warna terang biasanya memiliki daya tarik tersendiri. Kamu bisa mengecat seluruh ruangannya dengan warna putih atau cokelat muda yang mampu menciptakan kesan lembut pada kamar ART. Pemilihan warna yang cerah juga memberikan kesan lapang di kamar yang berukuran terbatas.
Untuk gaya interiornya, coba terapkan tema boho untuk menciptakan nuansa ceria di ruangannya.
Gunakan Peralatan Tidur yang Ideal
Letakkan selimut yang ukurannya sama dengan kasur. Tidak terlalu tebal atau tipis. Lindungi kasur dengan sprei yang nyaman. Simpan dua buah bantal, yaitu bantal guling dan bantal penyangga kepala.
Aplikasikan Penerangan yang Layak
Gunakan lampu gantung yang cukup untuk menerangi ruangan. Jika ukuran ruangan memanjang mungkin bisa memasang dua buah lampu di dua sudut ruangannya. Pasang juga dua buah stop kontak agar ART bisa menyalakan lampunya masing-masing.
Penggunaan Sekat
Untuk ART yang ditempatkan di dalam satu ruangan, gunakan sekat pembatas untuk menjaga privasi masing-masing. Sekat yang terbuat dari rotan atau kayu bisa jadi pilihan tepat. Agar berfungsi, gunakan sekat sekaligus tempat penyimpanan.
Membuat kamar khusus ART termasuk salah satu ruangan yang diperhatikan keberadaan di masa kini. Semakin banyak pemilik rumah yang sibuk bekerja, maka kebutuhan adanya ART menjadi hal penting. Oleh karena itu, pentingnya membuat kamar yang nyaman dan layak huni bagi ART agar betah bekerja.
Itulah beberapa tips menata kamar ART agar nyaman digunakan. Mungkin salah satunya bisa menjadi inspirasi untuk mendekorasi kamar ART di rumahmu. Semoga bermanfaat ya!
Leave a Reply