...
Rak Piring Aluminium Mini
Rak Piring Aluminium Mini

Rak Piring Aluminium Mini

"Kecil bukanlah alasan untuk mengabaikan nilai fungsionalitas. Rak piring aluminium mini mampu memberikan kepraktisan dalam menyimpan peralatan makan tanpa harus mengorbankan ruang di dapur Anda."

Rak piring aluminium mini bukan hanya berfungsi sebagai tempat penyimpanan piring, tapi juga sebagai penambah nilai estetika ruang dapur. Dapur yang berkonsep modern dan minimalis kebanyakan memiliki luas ruangan yang tidak terlalu luas. -MegaBaja.co.id

Banyak rak piring dari berbagai material yang ada di toko furniture, salah satunya rak piring dari material aluminium ini. Dari bahannya saja sudah terkenal kualitasnya yang tidak perlu diragukan lagi.

Kalau kamu tertarik dengan rak piring aluminium mini, yuk simak informasinya melalui pembahasan kali ini, atau ingin tau seputar aluminium lain anda juga bisa membaca artikel lainya disini : plat aluminium, kegunaan, macam-macam ketebalanya dan informasi harga terbaru

Apa Itu Rak Piring Aluminium Mini?

Rak piring merupakan salah satu furniture rumah tangga yang wajib kita miliki. Sama pentingnya dengan peralatan makan, rak piring berguna untuk menata peralatan-peralatan makan tersebut agar tertata rapi. 

Saat kita selesai mencuci piring, rak piring juga berguna untuk meletakkan piring-piring yang basah agar cepat mengering.

Rak piring mini dengan material aluminium adalah salah satu rak piring yang ramah di kantong. Rak ini bisa dikombinasikan dengan material keramik atau kaca.

Rak piring aluminium mini cocok bagi kamu yang ingin memiliki rak simple, minimalis, dan terkesan cantik.

Fungsi Rak Piring Aluminium Mini

Selain beberapa fungsi yang sudah kita bahas sebelumnya, ternyata ada beberapa fungsi lain dari rak piring ini. Sesuai fungsinya, namanya rak piring untuk menyimpan piring atau peralatan makan.

Namun, bukan hanya itu, rak yang berada di ruangan juga memiliki barang yang berbeda untuk disimpan. Penasaran apa fungsi rak yang ada di ruang dapur? Nah, ini dia beberapa fungsi rak piring aluminium mini yang perlu kamu ketahui.

1. Tempat Menyimpan Makanan Ringan

Pasti kamu punya beberapa makanan ringan di rumah. Daripada setiap ingin ngemil keluar rumah, lebih baik menyediakan banyak makanan ringan. Nah, disinilah fungsi dari rak piring, furniture satu ini bisa menjadi tempat penyimpanan makanan tersebut. 

Dengan adanya benda ini, kamu bisa mengumpulkan dan menyimpan makanan ringan favorit di rak dapur kamu. 

2. Furniture Multifungsi

Fungsi selanjutnya dari rak piring adalah dapat digunakan sebagai furniture multifungsi. Tidak heran lagi kalau furniture ini bisa disebut multifungsi karena kamu bisa menyimpan makanan berat maupun makanan ringan di rak ini.

Bukan hanya itu, beberapa peralatan masak maupun peralatan makan bisa kamu simpan di rak maupun bagian lacinya. Jika kamu juga menyukai tanaman, bisa coba menempatkan beberapa tanaman hias kecil di atas rak agar dapur milikmu memiliki nuansa yang segar.

3. Memasak Menjadi Lebih Menyenangkan

Dengan adanya rak piring aluminium mini di dapur yang memiliki kesan minimalis, memasak bisa menjadi lebih menyenangkan. Terlebih rak piring membuat tampilan dapur lebih bersih dan rapi. Otomatis ruang dapur juga akan terlihat rapi dan memberikan kesenangan dan kenyamanan bagi kita saat sedang memasak.

Tips Memilih Rak Piring Aluminium Mini yang Bagus

Setelah mengetahui berbagai informasi seputar rak piring dan fungsinya. Selanjutnya, kamu perlu mengetahui tips memilih rak piring aluminium mini yang bagus dan berkualitas agar kedepannya tidak menyesal.

Berikut ini beberapa tips memilih rak piring yang bagus dan awet:

1. Tentukan Jenis Rak Piring

Tentukan terlebih dahulu bahan utama rak sesuai keinginan. Kamu bisa memilih menggunakan rak dari material aluminium, kayu, besi, plastik, atau kombinasi. 

Sebelum memutuskan, pastikan kamu sudah mengetahui dan memahami masing-masing kelebihan dan kekurangan yang ada pada material tersebut sehingga kamu dapat memperoleh jenis rak piring yang kamu butuhkan.

2. Perhatikan Harganya

Rata-rata harga rak piring berbanding lurus dengan kualitas yang ditawarkan. Semakin bagus kualitas bahan yang ditawarkan, maka semakin mahal pula harga yang kamu dapatkan.

Jika menginginkan rak piring berkualitas dengan harga yang miring, kamu bisa menunggu diskon akhir tahun yang sering memberi diskon cukup besar atau menunggu momen cuci gudang.

3. Pilih Rak Piring dengan Ukuran yang Sesuai

Pilihlah rak piring yang memiliki ukuran sesuai dengan luas dapur kamu. Jangan memilih rak dengan ukuran yang terlalu besar karena akan memenuhi hampir sebagian ruangan dapur.

Kamu bisa memilih rak dapur ukuran mini karena ruangan terkesan minimalis dan tidak mengganggu aktivitas memasak serta area dapur tidak akan terlihat sesak.

4. Pilih Jenis Rak yang Mudah Dirawat

Kamu bisa memilih jenis rak yang mudah dibersihkan dan dirawat sehingga rak akan terlihat fresh, bersih, dan tidak kusam. Jika kamu ragu, kamu bisa membeli rak yang berkualitas di tempat terpercaya.

Model – Model Rak Piring Aluminium Paling Laris di Pasaran

Rak piring aluminium mini memiliki bobot yang ringan, awet, dan harga lebih murah dibandingkan dengan material lainnya seperti kayu dan besi.

Rak piring ini juga memiliki model yang beragam seperti rak piring 2 pintu, 3 pintu, kombinasi kaca, model gantung, dan lainnya. Nah, berikut ini beberapa model rak piring aluminium yang bisa menjadi inspirasi bagi kamu.

1. Rak Piring Aluminium Mini

pinterest

Model dari rak piring aluminium mini dibuat sangat simple, kebanyakan hanya dua tingkat. Itupun lebih dari cukup untuk meletakkan piring, gelas, sendok, dan lainnya. Dengan ukurannya yang mini, tentu tidak membutuhkan ruang yang banyak.

Model rak ini cocok untuk menata piring, sendok, gelas, atau beberapa makanan ringan. Dengan benefit yang ditawarkan dan bahan yang berkualitas, harga dari furniture ini sangat terjangkau.

2. Rak Piring Aluminium Gantung

pinterest

Bagi kamu yang memiliki ruang dapur yang sempit, model gantung ini juga direkomendasikan karena tidak membutuhkan space yang banyak.

Kamu bisa meletakkannya di atas wastafel agar air bekas cucian langsung mengalir ke wastafel. Para pemilik rumah bergaya minimalis mulai menggandrungi model ini karena terlihat stylish dan praktis.

3. Rak Piring Aluminium 3 Pintu

pinterest

Bagi kamu yang memiliki ruang dapur lumayan luas, tidak ada salahnya untuk mempertimbangkan dengan memilih rak model ini. Ukurannya yang sedang, mampu menampung dapur lebih banyak dibandingkan model lainnya.

Di setiap laci rak, kamu bisa mengisi satu jenis peralatan dapur. Misalnya, laci pertama untuk gelas, laci kedua untuk peralatan makan seperti piring dan sendok, dan laci ketiga untuk peralatan memasak.

Kamu bisa mengkombinasikan rak aluminium ini dengan material kaca atau plastik. Jika terlalu besar, kamu bisa membuatnya menjadi 2 laci atau jika kurang besar bisa membuatnya menjadi 4 laci.

4. Rak Piring Aluminium Minimalis

pinterest

Dari segi desain dan fungsional, rak model ini bagus tapi ada biaya mahal yang harus dibayarkan. Model dari rak ini dibuat seperti lemari, namun dengan ukuran yang mini.

Kamu juga bisa mengkombinasikannya dengan material kaca atau plastik dengan sedikit hiasan di bagian beberapa pintu, pastinya akan terlihat menarik dan elegan. Dari segi fungsional juga bisa menyimpan berbagai peralatan dapur dengan jumlah yang banyak.

Berikut Adalah Contoh contoh dari Rak Piring Aluminium Mini

Jadilah api yang menginspirasi, bukan debu yang menghilang di angin.