...
cat tinting
cat tinting

Cat Tinting, Pilihan Pas Bagi Anda yang Hobi Kreasi Warna

"Warna yang Berkolaborasi: Cat Tinting Mencampurkan Kekuatan dalam Keindahan."

Cat tinting adalah salah satu teknik mencampur warna sehingga menghasilkan lebih banyak ragam. Anda jadi punya banyak pilihan untuk aplikasi pada dinding rumah atau bagian lainnya. Dengan teknik ini tersedia ragam warna unik yang bisa jadi berbeda dari pasaran. -MegaBaja.co.id

Biasanya orang membeli dalam bentuk ready mix atau siap jadi. Dalam kemasan 1 liter, gallon atau kilogram hanya ada 1 macam warna saja. Keuntungan menggunakannya adalah langsung bisa pakai jadi lebih cepat diaplikasikan.

Namun variasi warnanya sudah fix, sesuai yang ada. Jadi pilihannya itu-itu saja umumnya terbatas antara 30 sampai 50 varian. Jika Anda menginginkan warna sesuai dekorasi rumah yang serasi, lebih disarankan memilih tipe cat ini. 

Perbedaan antara Cat Tinting dan Ready Mix

Nuansa interior maupun eksterior bangunan mencerminkan suasana hati dan kepribadian pemiliknya, maka perlu diperhatikan pengaplikasian catnya. Supaya tidak salah dalam memilih, Anda perlu memahami apa perbedaannya dengan ready mix. 

1. Proses Pengaplikasian

Ready mix tidak memerlukan banyak waktu saat membeli di toko. Anda bisa langsung memilih berdasarkan kartu warna dari setiap merk yang tersedia. Setelah sesuai keinginan bisa langsung membayar dan membawa pulang untuk segera diaplikasikan

Cat tinting memerlukan waktu untuk menghasilkan kombinasi atau pencampuran yang menghasilkan akurasi terbaik. Misalnya untuk warna pastel unik dengan mencampur dasarnya terlebih dahulu, diikuti hijau tosca, sentuhan sedikit pink atau ungu dan sebagainya.

2. Ketersediaan

Dari ketersediaannya, hampir semua toko cat menyediakan tipe ready mix. Sebab warnanya cenderung stabil dan pangsa pasarnya lebih umum. Berbeda dengan teknik tinting yang lebih beragam serta mengacu pada pangsa pasar kalangan menengah ke atas.

3. Segi Harga

Perbedaan dari segi harga ini paling mencolok. Dimana untuk ready mix lebih terjangkau sebab pilihannya tidak terlalu beragam dan bentuknya sudah langsung jadi. Sementara cat tinting lebih mahal sebab variasinya tidak terbatas.

4. Konsistensi 

Tipe ready mix mudah didapatkan variasi warna yang sama seperti sebelumnya. Jika dalam satu toko tidak tersedia lebih mudah mendapatkannya di toko lain. Berbeda dengan jenis cat yang akurasinya belum tentu 100% dari yang sudah pernah dibeli sebelumnya.

Bagaimana Mendapatkan Akurasi Warna 100%

Meski terbilang sulit menemukan tingkat akurasi 100%, namun kini beberapa produk sudah melakukan berbagai inovasi. Salah satunya adalah penggunaan mesin cat tinting yang canggih. Seperti yang diterapkan oleh Sanlex.

Pemanfaatan mesin untuk menghasilkan warna yang tidak ditemukan dalam tipe cat ready mix sudah sangat optimal. Didukung oleh color stylist yang kreatif, menghasilkan varian cat terbaru dengan keunikan dan karakteristiknya.

Bukan hanya untuk penggunaan pada tembok, penerapannya bisa diaplikasikan pada atap atau genteng. Sebab saat ini mesin-mesin pencampur cat bisa dipakai untuk semua jenis bahan cat. bahkan untuk perabot dari bahan besi dan stainless steel juga sudah ada.

Selain dari Sanlex, Propan juga memiliki mesin untuk cat tinting. Brand ini menyediakan 3 jenis mesin yang bisa disesuaikan dengan permintaan konsumen. Pertama adalah water based tinting machine.

Mesin pertama ini berbasis air, digunakan untuk memproduksi cat tembok, acrylux, wood stain dan ultraproof. Tipe kedua adalah solvent based tinting machine yang digunakan untuk membuat Durogloss, PU Acrylic, Zebra Synthetic, Primtop dan Multiplox. 

Ketiga adalah uni color tinting machine yang berbasis air serta tiner. Jika Anda menemukan produk Go Fast A-1000, Ceria, Gemini, marine, dan Primtop ini adalah hasil dari mesin ketiga dari Propan tersebut.

Untuk mendapatkan akurasi warna hingga 100% Anda bisa memesannya langsung di toko cat. Tidak dibatasi jumlah pembelian, tersedia mulai dari kapasitas 1 liter hingga ukuran-ukuran besar. 

Anda dapat menentukan sendiri tipe tampilan warna cat yang diinginkan sesuai tema bangunan. Pertama yang perlu dipahami adalah apa saja macam warna primer serta sekunder. Selanjutnya cukup di-mix and match saja sesuai selera. 

Metode Mencampur Cat Tinting yang Benar

Mendapatkan akurasi warna paling sesuai dengan keinginan bisa Anda lakukan dengan melakukan metode pencampuran yang tepat. Pertama adalah mencampur pigmen primer untuk menghasilkan pigmen sekunder. 

Pigmen primer ada 3 macam yaitu merah, biru dan kuning. Selanjutnya pigmen sekunder didapat dengan mencampur pigmen primer tersebut. Merah dan biru menghasilkan pigmen ungu, biru kuning menghasilkan hijau, merah kuning menghasilkan pigmen orange.

Supaya tampilan pigmen sekunder lebih cerah tidak kusam Anda perlu membuat pigmen intermediate. Pigmen intermediate maksudnya sebagai perantara. 

Ada 6 intermediate cat tinting diantaranya kuning-oranye, merah-oranye, ungu-merah, ungu-merah, biru-ungu, hijau biru, dan kuning-hijau. Metode selanjutnya adalah membuat pigmen tersier yang merupakan hasil campuran 2 warna sekunder.

Hasilnya diantaranya coklat, bata, slate (ungu kehijauan). Warna ini umumnya tidak disertakan dalam roda macam pigmen cat atau bahkan kartu sample. Namun tetap disediakan dan dapat dihasilkan juga dengan mencampur berbagai pigment.

Sebagai tips penting, sebaiknya Anda tidak mencampur pigmen untuk menghasilkan putih. Pada dasarnya pigmen pada cat bersifat subtraktif, atau menyerap sebagian spektrum cahaya kemudian memantulkan.

Mencampurkan berbagai pigmen akan menghasilkan varian yang lebih gelap karena menyerap cahaya namun kurang memantulkannya. Sehingga jika Anda mencampur berbagai pigmen tidak akan menghasilkan putih.

Warna dasar putih sudah banyak tersedia di berbagai toko. Jadi tidak perlu lagi membuat eksperimen dengan memadupadankan setiap pigment. Anda bisa langsung membeli cat tinting di toko terdekat.

Metode Pembuatan Shade, Tint, dan Tone

Untuk membuat tint, metodenya sangat mudah yaitu mencampurkan pigmen putih ke pigmen lain. Tint merupakan versi pigmen yang lebih muda. Cara mendapatkannya dengan menambah elemen putih sehingga lebih muda, semakin banyak putihnya semakin muda tampilannya.

Contoh paling sering dibuat adalah pink. Yaitu dengan mencampur pigmen putih ke dalam merah. Kuning dihasilkan dengan menambahkan putih ke dalam oranye dalam jumlah banyak. Ini adalah bukti kedua.

Selain tint, Anda bisa membuat bayangan atau shade. Bayangan adalah versi lebih gelap karena adanya pencampuran pigmen dengan warna cat hitam. Semakin banyak komposisi hitamnya, semakin gelap pigmen yang dihasilkan.

Jika terlalu gelap karena banyak warna hitam, cukup dikoreksi menggunakan pigmen original. Dengan menambahkan pigment asli sampai didapat tingkat kecerahan yang diinginkan.

Dalam metode pencampuran cat tinting ada kalanya yang dihasilkan kurang sesuai misalnya terlalu gelap. Untuk mengoreksinya bisa dengan menambahkan pigmen yang berlawanan dalam warna CMY/RGB.

Pigment hijau misalnya, dapat digunakan untuk mengoreksi warna magenta. Hasilnya akan jadi magenta lebih gelap. Mengapa hijau, sebab dalam roda keduanya berada dalam posisi berseberangan.

Ingin menghasilkan pigmen kusam dan bisu, caranya mudah cukup dengan mencampur cat hitam pekat ke dalam putih. Hasil pencampuran keduanya tidak terlalu intens serta tersaturasi dibanding warna asli.

Dengan meragamkan jumlah pigmen putih dan hitam, Anda bisa memperoleh tingkat kecerahan atau kegelapan yang diinginkan. Contoh tambahkan hitam dan putih pada kuning untuk memperoleh hijau zaitun muda dan sebagainya.

Bagi Anda penyuka tantangan, pencampuran manual lebih ideal karena tidak akan kehabisan warna untuk diaplikasikan. Pilihan ragam cat tinting berkarakter akan menghasilkan tampilan hunian Anda lebih hidup dan berkesan.

Jadilah api yang menginspirasi, bukan debu yang menghilang di angin.