Harga reng baja ringan terbilang lebih terjangkau daripada reng kayu. Kualitasnya juga baik karena tahan cuaca dan guncangan sehingga membuat atap bangunan jadi lebih kokoh. Reng merupakan salah satu komponen pada rangka atap yang berfungsi untuk menopang genteng. -MegaBaja.co.id
Biasanya reng terbuat dari material kayu maupun baja ringan. Kelebihan dari atap baja ringan memang pada keawetannya. Bandingkan dengan atap berangka kayu, rawan lapuk dan termakan rayap. Pemasangan reng yang baik akan meningkatkan daya tahan atap.
Meskipun bangunan sudah tua umurnya. Meski begitu, di dalam memilih material bangunan jangan terfokus pada penghematan budget belaka. Sebab harga reng baja tidak bisa dijadikan acuan utuh dalam menentukan kualitas produk.
Pengertian Baja Ringan dan Sifat Materialnya
Sebelum membahas lebih jauh mengenai kualitas dan harga reng baja ringan. Alangkah baiknya untuk memahami dulu pengertian baja ringan. Untuk mereka yang menekuni arsitektur dan teknik sipil pasti tidak asing lagi dengan material yang satu ini.
Baja ringan adalah baja yang tipis dengan elastisitas tinggi mencapai 550 mpa. Berbeda dari jenis baja berat yang elastisitasnya hanya kisaran 300 mpa. Untuk itulah baja ringan jadi lebih fleksibel dan mudah dibentuk.
Pada bangunan yang memiliki luas atap lebih dari 15 meter biasanya memang membutuhkan rangka baja WF atau baja berat. Namun seiring naiknya harga baja WF, berdampak juga pada perubahan tren. Di mana baja ringan juga dapat dijadikan alternatif penyangga genteng.
Pembuatan baja sebagai bahan bangunan sangat bergantung pada kesediaan bijih besi. Ketika terjadi inflasi dan resesi ekonomi, harga reng baja juga jadi naik berkali-kali lipat karena lonjakan harga bijih besi.
Bijih besi menyumbang peranan besar dalam menentukan harga reng baja ringan. Material yang disebut dengan nama baja ini memang merupakan percampuran dari berbagai material lainnya, seperti:
- Besi (Fe)
- Arang karbon (C)
- Mangan (Mn)
- Silicon (Si)
- Tembaga (CU)
Untuk pembuatan atap Galvalum membutuhkan perakitan baja ringan dengan tingkat tegangan dan tarikan lebih tinggi, minimal 500 mpa. Kelenturan atap Galvalum dibutuhkan agar bisa menggantikan fungsi genteng tanah liat yang dinamis.
Komponen Pembentuk Rangka Atap Baja Ringan
Apa yang menyebabkan rangka atap baja ringan bisa roboh? Bisa jadi karena baja ringannya palsu. Atau justru kesalahan dalam pengukuran jarak reng. Meleset beberapa mm saja bisa membuat atap jadi gampang bocor atau kendur.
Pemasangan atap pada rumah modern kebanyakan memang sudah memakai baja ringan. Jenis rangka baja ringan juga bisa dipakai untuk instalasi kanopi. Harga reng baja ringan yang murah juga membuat banyak orang pilih pasang atap ini.
Namun perlu dipahami bahwa saat bicara atap baja ringan, sesungguhnya ini mencakup komponen yang lebih luas. Adapun komponen pembentuk rangka atap baja ringan, yakni:
1. Reng
Reng merupakan semacam rel untuk memasang genteng, tanpa reng mustahil genteng bisa klop, kencang dan tersusun rapi.
Harga reng baja ringan variatif tergantung pada model dan ukurannya. Secara tampilan bentuk, reng terbagi ke dalam 2 jenis, yaitu reng simetris dan asimetris.
2. Gording
Gording menjadi pilar dari jalinan genteng. Posisi gording ada di paling bawah dalam struktur atap. Rangkaian gording digunakan sebagai bantalan dan cetakan dalam memasang usuk dan reng.
Desain perakitan gording biasanya disesuaikan dengan model rumah yang diinginkan. Pada rumah modern, gording bisa jadi dibentuk menjadi limas atau berjajar vertikal. Rangka gording bisa terbuat dari seutuhnya baja ringan.
3. Usuk
Dari seluruh komponen dan harga reng baja ringan, satu-satunya yang masih berbahan kayu hanyalah usuk. Meskipun rangka atap sepenuhnya dari baja ringan, kayu usuk tidak dapat diubah, tetap harus ada.
Jalinan usuk dibutuhkan untuk membagi rata beban genteng, agar tidak jatuh semua ke reng maupun gording. Usuk menjadi pondasi dari genteng yang bisa dibuat dari beragam kayu pilihan, seperti sengon, jati dan bengkirai.
4. Kuda-Kuda
Struktur dasar dan dominan dari atap baja ringan yaitu kuda-kuda. Komponen kuda-kuda terbagi ke dalam 3 susunan, yaitu top chord, bottom chord dan web.
Pemasangan kuda-kuda sangat ditentukan oleh material atap. Bila menggunakan genteng tanah liat, maka jarak pemasangannya dibuat rapat agar mampu menahan beban berat dengan kokoh.
5. Jurai
Komponen dari atap baja ringan yang tak kalah pentingnya yakni jurai. Sesuai dengan namanya, istilah ini merujuk pada pengikat. Di mana saat rangkaian atap dipasang sempurna, tetap harus ada jurainya.
Fungsi jurai bukan berarti seperti tali, melainkan lebih kepada penghubung antar bongkahan atap. Saat membuat atap bangunan biasanya atapnya memang ada separasi antar ruangan, kegunaan jurai menjadi perantara separasi ini.
Profil baja ringan yang biasanya dipakai untuk membuat jurai adalah profil U terbalik dengan bentuk trapesium. Salah satu model jurai yaitu U 32/45 dengan tinggi 32 mm.
Seluruh komponen pembentuk ini bisa murni seutuhnya melibatkan penggunaan baja. Hanya pada usuk saja yang sulit digantikan dengan baja ringan. Untuk itulah harga reng baja ringan yang relatif murah bisa mengurangi beban biaya usuk yang besar.
Fungsi dan Keunggulan Reng Baja Ringan
Komponen atap Reng dalam pembangunan rumah disebut dengan banyak nama berbeda. Namun tampaknya nama “reng” itu sendiri sangat lekat dengan kebudayaan Jawa. Jika mengacu pada bahasa Jawa, reng bisa juga berarti ring atau cincin.
Memang elemen kecil pembentuk atap ini kerap disebut juga sebagai ring balok. Sedangkan dalam dunia arsitektur lebih dikenal sebagai Kasau, Kaso atau Truss.
Produk baja ringan yang populer dengan nama profil B ini memiliki kegunaan untuk menjadi alas yang mengikat genteng agar tidak mudah bergeser. Reng baja ringan memiliki banyak keunggulan, antara lain:
- Harga reng baja ringan sangat terjangkau
- Tersedia dalam berbagai dimensi ukuran
- Memiliki panjang rata-rata 6 meter/pcs
- Anti karat
- Mudah dipasang maupun dibongkar ulang
- Anti rayap
- Dapat mencegah kebocoran atap
Jumlah reng yang dibutuhkan untuk membangun atap baja ringan tergantung pada luas rumahnya. Semakin besar rumahnya, maka kebutuhan reng semakin banyak. Siap-siap saja untuk membayar harga reng baja yang mungkin agak membengkak mahal.
Estimasi Harga Reng Baja Ringan Menurut Ukurannya
Baja ringan memiliki banyak profil atau model batangnya, salah satunya yaitu profil B. Di mana model ini banyak dipakai untuk reng. Masing-masing profil baja ringan memiliki kegunaan yang berbeda dalam pembangunan atap.
Saat membicarakan tentang produk baja ringan sebagai material konstruksi bangunan sesungguhnya pengertiannya sangatlah variatif. Selaras dengan varian-varian material atap baja ringannya.
Untuk persoalan harga, masing-masing profil baja ringan memiliki harga yang berbeda. Harga baja ringan dengan profil yang sama bila ukurannya beda saja selisih harganya kentara. Berikut estimasi harga reng baja ringan 6 meter berdasarkan ketebalannya:
- 0,35 mm: Rp28.000
- 0,40 mm: Rp35.000
- 0,45 mm: Rp40.000
- 0,50 mm: Rp45.000
Jika membelinya langsung di supplier atau toko bangunan di daratan mungkin bisa lebih murah. Pastikan membeli reng sesuai luas atap, agar harga reng baja ringan tidak terasa memberatkan.
Leave a Reply