...
Keunggulan Pipa CPVC dalam Berbagai Sistem Pengaliran
Keunggulan Pipa CPVC dalam Berbagai Sistem Pengaliran

Keunggulan Pipa CPVC dalam Berbagai Sistem Pengaliran

Material pipa merupakan komponen penting dalam sistem penyaluran yang digunakan untuk mengalirkan beberapa jenis cairan, seperti air bersih, gas, limbah, makanan cair dan minyak. Di antara ragam jenis pipa yang beredar, salah satu yang paling banyak digunakan adalah pipa CPVC. Untuk mengetahui lebih detail, simak pembahasannya tentang pipa CPVC, aplikasi dan kelebihannya. -MegaBaja.co.id

Apa Itu Pipa CPVC?

Apa Itu Pipa CPVC?
Apa Itu Pipa CPVC?

Pipa CPVC (chlorinated polyvinyl chloride) adalah salah satu jenis varian dari PVC atau (polyvinyl chloride) biasa. Letak perbedaan antara pipa CPVC dengan PVC yaitu ada pada proses klorinasi yang membuat CPVC lebih kuat dan tahan terhadap bahan kimia dan korosi.

Nah, dengan tambahan klorinasi inilah menjadikan pipa CPVC lebih tangguh dan kuat. Selain itu, memiliki ketahanan terhadap suhu tinggi maupun rendah.

Dalam proses produksi CPVC melibatkan proses klorinasi dan polymerisasi dari PVC biasa. Melalui proses inilah CPVC mampu menciptakan ketahanan dan kekuatan ekstra. Makanya, sangat penting untuk menjaga kualitas dan kebersihan selama proses produksinya untuk menghasilkan pipa CPVC kualitas tinggi.

Instalasi dan perawatan pun bisa dilakukan dengan langkah-langkah sederhana. Pastikan permukaan pipa dalam kondisi bersih sebelum disambungkan. Setelah dipasang dengan baik, lakukan perawatan yang rutin seperti memeriksa keutuhan pipa dan pembersihan. Ini yang akan membantu mempertahankan kualitas pipa CPVC untuk jangka panjang.

Jika dibandingkan dengan material pipa lain seperti PVC biasa atau pipa tembaga, CPVC memiliki keunggulan dalam beberapa aspek. Selain bobotnya ringan dan tahan korosi, CPVC tidak akan berkarat dan tidak perlu lapisan pelindung tambahan.

Material pipa CPVC termasuk pipa yang memiliki berbagai fungsi baik dalam sektor industri, bangunan komersial maupun rumah hunian. Untuk keterangan lebih lanjut, simak ulasannya.

Aplikasi Pipa CPVC

Berikut ini ada beberapa contoh penggunaan pipa CPVC, antara lain :

Sebagai Pengaliran dalam Sektor Industri

Dalam industri kimia dan petrokimia, pipa CPVC ini digunakan untuk mengalirkan beragam jenis bahan kimia yang korosif. Hal ini dikarenakan pipa tersebut memiliki ketahanan yang tinggi untuk menahan bahan kimia yang mengalir di dalamnya.

Untuk Saluran Air dan Pembuangan

Untuk Saluran Air dan Pembuangan
Untuk Saluran Air dan Pembuangan

Pada rumah hunian, pipa CPVC kerap kali digunakan untuk sistem perpipaan saluran air bersih dan merupakan pilihan tepat untuk pembuangan limbah.

Penyaluran Gas dan Udara

Untuk penyaluran gas dan udara biasanya digunakan dalam sektor komersial seperti pabrik makanan dan minuman.

Apa saja keunggulan yang dimiliki pipa CPVC ini? Tentu saja ada berbagai macam keunggulan dan mungkin tidak dimiliki oleh jenis pipa yang lain. Untuk lebih jelasnya, simak uraian di bawah ini.

Keunggulan Pipa CPVC

Berikut ini ada beberapa keunggulan pipa CPVC yang perlu kamu tahu, antara lain:

Tahan terhadap Korosi

Pipa CPVC ini menawarkan kualitas, yakni tahan terhadap korosi yang luar biasa. Makanya, selalu menjadi solusi ideal bagi beberapa proyek pengaliran air bersih. Karena keamanan dan kebersihan air sangat penting. Pipa CPVC tidak akan berkarat, pastinya air yang mengalir pun akan tetap aman, sehat dan bersih ketika digunakan.

Mudah Dipasang dan Berbobot Ringan

Dibandingkan dengan pipa logam tradisional, pipa CPVC jauh lebih ringan, lebih mudah diangkut, dipasang dan dipotong. Jadi, kamu bisa menghemat biaya transportasi, hemat waktu instalasi dan mengurangi pekerja.

Berumur Panjang

Pipa CPVC rata-rata selalu menjadi pilihan karena masa pakainya yang panjang. Ketahanannya pada lingkungan luar seperti paparan sinar UV dan perubahan suhu membuatnya jadi investasi berkelanjutan. Dengan menggunakan pipa CPVC, maka tidak perlu khawatir menghabiskan biaya berkali-kali dalam setahun untuk menggantinya.

Tahan terhadap Panas

Pipa CPVC mampu menahan suhu tinggi karena materialnya dirancang khusus agar dapat mengatasi tekanan dan suhu tinggi tanpa mengalami perubahan struktur. Inilah yang menjadikan pipa CPVC sangat tepat untuk sistem penyaluran air panas

Ramah Lingkungan

Untuk pemakaian jangka panjang, keamanan lingkungan menjadi faktor penting, makanya memilih material konstruksi yang berkualitas juga tak kalah penting. Pipa CPVC menawarkan kontribusi positif dalam rangka pelestarian lingkungan. Proses pembuatannya juga menghasilkan emisi karbon lebih rendah. Inilah yang membuatnya ramah lingkungan.

Ketelitian dalam Produksi

Produksi pipa CPVC sudah melewati serangkaian tahap satu dan tahap berikutnya secara teliti. Proses pencampuran bahan baku, ekstrusi, dan klorinasi dikerjakan dengan standar yang tinggi untuk mengoptimalkan kualitas produk yang dihasilkan. Kemudian, pipa ini akan diuji secara keseluruhan sebelum disebarkan di pasaran. Dalam hal ini, pabrik memberikan kepercayaan ekstra pada calon pengguna.

Mudah Dirawat

Rata-rata, orang memilih pipa CPVC karena mudah merawatnya. Pipa ini tidak membutuhkan lapisan atau pelapis tambahan untuk melindunginya dari korosi. Jadi, pemeliharaan sistem pengaliran air dapat dikerjakan lebih efisien tanpa perlu biaya tambahan lainnya.

Tidak Menyerap Panas Berlebih

Keunggulan lain dari pipa CPVC ini memiliki daya serap panas yang rendah. Artinya suhu air yang mengalir di dalam pipa tidak akan berubah secara drastis bahkan dapat mempertahankan suhunya. Makanya, sangat cocok digunakan untuk sistem pemanas air karena daya serap pipa CPVC yang rendah dapat menjaga efisiensi sistem pemanas.

Terdapat Berbagai Macam Ukuran

Terdapat Berbagai Macam Ukuran
Terdapat Berbagai Macam Ukuran

Umumnya, di toko material selalu tersedia pipa CPVC dalam berbagai ukuran. Kamu bisa memilihnya sesuai kebutuhan. Ukurannya yang beragam menjadikan pipa CPVC dapat digunakan untuk skala besar maupun kecil seperti instalasi di rumah hunian hingga industri.

Selain memiliki keunggulan, pipa CPVC juga memiliki kekurangan. Bisa jadi bahan pertimbangan buat kamu ke depannya sebelum melakukan instalasi. Lihat ulasannya berikut ini.

Kekurangan Pipa CPVC

Tidak Tahan Suhu Ekstrim yang Cepat Berganti

Meskipun dirancang khusus memilki ketahanan pada suhu tinggi, tetapi CPVC tidak cocok untuk iklim dengan pergantian suhu yang sangat ekstrim karena koefisien muai panasnya juga tinggi. Ini memungkinkan pipa CPVC hanya cocok untuk iklim tropis saja seperti di Asia Tenggara.

Harga yang Mahal

Pipa CPVC dibanderol dengan harga yang mahal. Tentunya sudah sesuai dengan kualitas yang ditawarkan. Namun, kamu harus bertanya dulu kepada orang yang sudah ahli, karena ada pipa CPVC yang kualitasnya kurang baik. Jika kamu ingin menggunakannya untuk penyaluran bahan kimia, maka disarankan untuk memilih pipa CPVC berkualitas tinggi dengan harga yang tinggi pula.

Pipa CPVC adalah solusi yang unggul dan modern dalam sistem perpipaan. Keunggulannya meliputi ketahanan terhadap bahan kimia dan korosi, kekuatan yang tinggi, dan kemudahan instalasi. Inilah yang menjadikannya sebuah pilihan tepat untuk berbagai aplikasi seperti bangunan komersial, sektor industri, dan rumah hunian.

Dengan perawatan yang tepat, pipa CPVC mampu bertahan lama dan mendukung efisiensi sistemnya secara keseluruhan. Jika kamu sedang merencanakan pemasangan pipa, maka pipa CPVC bisa jadi bahan pertimbangan dan manfaatkan keunggulannya.

Itulah pembahasan mengenai pipa CPVC yang memiliki berbagai keunggulan dalam bidang konstruksi. Konsultasikan lebih dulu kepada ahlinya sebelum memutuskan untuk menggunakannya. Semoga artikel ini bermanfaat.

Just an ordinary people.