...
Patio _ Pengertian, Inspirasi dan Tips Membangun Patio yang Nyaman
Patio _ Pengertian, Inspirasi dan Tips Membangun Patio yang Nyaman

Patio : Pengertian, Inspirasi dan Tips Membangun Patio yang Nyaman

Apakah kamu pernah membayangkan bisa menikmati sarapan di suatu tempat dengan kehangatan matahari pagi? Atau mungkin kamu ingin memiliki tempat yang menyenangkan untuk  bercengkrama dan barbeque-an bersama keluarga di sore hari? Kalau sudah seperti itu, memiliki patio di rumah adalah hal yang tepat. -MegaBaja.co.id

Di telinga masyarakat Indonesia, patio mungkin masih sangat asing. Tapi, jika kamu melihat tampilannya, kamu pasti tahu sebab sudah sering menemukannya di berbagai pekarangan rumah.

Nah, daripada terus penasaran, langsung saja yuk kita bahas apa itu patio.

Mengenal Apa Itu Patio

Patio berasal dari bahasa Spanyol yang artinya halaman belakang. Meski begitu, patio sebenarnya pertama kali ada di daerah berpadang pasir di Jazirah Arab. Di sana, taman dibuat untuk memberikan kesegaran layaknya oase di dalam rumah. Guna mengatasi panasnya iklim gurun.

Biasanya, letak patio berada di halaman belakang, samping, maupun depan rumah. Lantai patio umumnya menggunakan paving blok, semen, batu alam, atau bahan perkerasan lainnya.  Sebagian patio tak memiliki atap. Namun ada pula yang menggunakan kanopi atau pergola untuk peneduhnya.

Secara umum, dalam bahasa Indonesia, “patio” diartikan sebagai “teras”. Meski begitu, definisi teras dalam konteks ini sedikit berbeda dari teras atau beranda pada umumnya, yang biasanya berfungsi sebagai penghubung antara bagian luar dan dalam rumah.

Patio bisa menjadi bagian yang menyatu atau terpisah dari struktur bangunan rumah. Dengan konsep patio yang berkaitan dengan teritorial tanah, patio memberikan nuansa alami yang menenangkan. Penambahan tanaman dan hiasan hijau di sekitarnya juga bisa melengkapi tampilan dan fungsi dari patio.

Memang benar, patio bermula dari wilayah Jazirah Arab. Tapi patio banyak dikenal dalam arsitektur Eropa. Setelah abad ke-4, patio kembali populer berkat Kekaisaran Romawi Timur dan Bangsa Moor dari Spanyol. Setelah itu, gaya arsitektur ini menyebar lebih luas ke negara-negara di Eropa serta Asia.

Patio dibuat pasti bukan tanpa fungsi dan manfaatnya, kan? Penasaran apa saja fungsi dan manfaat dari patio ini? Yuk lihat jawabannya di bawah ini.

Fungsi dan Manfaat Patio

Setiap wilayah memiliki persepsi berbeda tentang apa itu patio. Ini timbul karena perbedaan letak geografis, budaya, serta cara pandang yang berbeda terhadap estetika. Namun yang pasti, keberadaan patio di rumah cukup fungsional. Berikut beberapa fungsi dan manfaat patio:

Menambah Estetika Rumah

Patio yang rapi dan indah di rumah tentu menyenangkan. Kamu tudak perlu pergi jauh-jauh untuk melepas penat. Cukup di rumah saja, di patio.

Sebagai Tempat Bersantai dan Berekreasi

Mau menikmati waktu sendiri, healing, makan bareng keluarga dalam suasana berbeda, atau ngumpul bersama teman-teman? Patio jadi tempat yang sempurna untuk santai dan seru-seruan di rumah. Untuk suasan yang pas, kamu bisa tempatkan patio dekat taman, dapur, atau ruang makan.

Menambah Nilai Jual Rumah

Patio membuat rumah menjadi semakin cantik dan fungsional. Ini tentu  menambah nilai jualnya. Bisa menjadi investasi yang baik dan membuat harga rumah kamu makin naik, nih.

Menjadi Fokus Utama dalam Rumah

Para ahli bangunan banyak yang menggunakan focal point atau pusat perhatian di rumah. Nah, patio bisa jadi elemen penting yang bikin rumah jadi lebih berisi dan keren secara keseluruhan.

Itu dia manfaat dan fungsi dari patio. Bagaimana? Banyak bukan? Mulai tertarik untuk membuatnya di rumah. Jika kamu berniat untuk membangun patio, kamu wajib tahu caranya. Bagaimana itu? Simak penjelasan berikutnya.

Tips Membangun Patio yang Nyaman di Rumah

Berikut tips membangun patio di rumah yang dapat kamu ikuti:

Gunakanlah Konsep yang Tepat

Meskipun patio sering dikaitkan dengan rumah gaya Timur Tengah, sebenarnya berbagai model desain bisa dipakai. Mulai dari  modern hingga tropis. Misalnya, kamu bisa memilih elemen kayu untuk kesan simpel dan natural. Tambahkan batu-batuan agar terlihat kokoh juga bisa, lho.

Perhatikan Ruang untuk Furnitur

Penting sekali memperhatikan bagaimana kamu mengatur ruang untuk furnitur di patio. Tidak ada salahnya meletakkan kursi atau meja kecil untuk taman, supaya menambah suasana nyaman dan membut rumah menjadi lebih hangat.

Furnitur juga punya peran besar untuk suasana halaman. Yaitu membut area tersebut tidak terkesan sepi atau suram.

Jangan lupa, pilih kursi dan meja yang pas. Kalau bisa, tambahkan ayunan dan hammock juga untuk bersantai.

Perhatikan Pencahayaan

Sama seperti ruangan lain di dalam rumah, penting juga nih untuk memperhatikan pencahayaan di area patio. Pencahayaan jadi faktor penting. Tentu tidak enak kalau patio kamu gelap, terkesan kusam dan lembab, kan?

Oleh karena itu, tambahkan lampu taman atau lampu hias yang cantik. Selain untuk penerangan, lampu hias juga bisa menjadi dekorasi manis untuk halaman kamu.

Jika kamu suka suasana tenang dan intim, buatlah suasana menyenangkan dan agak temaram di malam hari. Tapi tetap, pencahayaannya harus sesuai dengan konsep yang dipili. Jadi, berkreasilah sesuka kamu.

Tambahkan Tanaman

Selain untuk tempat bercengkrama, fungsi awal patio memang sebagai ruang terbuka yang kental dengan taman. Jadi, sebaiknya tambahkan tanaman-tanaman yang bisa menambah kesejukan di halaman.

Banyak pilihan model taman, mulai dari yang penuh bunga-bunga cantik sampai zen garden ala Jepang yang menenangkan. Jika kamu tidak memiliki lahan luas, kamu bisa mencoba konsep taman gantung atau taman vertikal yang lebih kompak.

Tambahkan Elemen Dekoratif

Selain memikirkan kegunaannya, penting juga nih mempertimbangkan aspek estetika setiap ruangan di rumah. Termasuk pada patio, kamu bisa menambahkan elemen dekorasi yang membuat mata langsung tertuju. Tentu harus sesuai dengan gaya rumah, ya. Misalnya, menghadirkan kolam koi minimalis buat sebagai daya tarik di patio.

Cari Referensi Sebanyak Mungkin

Menciptakan patio memang sedikit tricky. Jadi, carilah inspirasi dari banyak tempat untuk dijadikan referensi. Dengan mengumpulkan ide dari berbagai sumber, kamu bisa membuat sesuatu yang lebih original dan beda.

Tapi jika kamu malas repot mendesain dan mendekor sendiri, kamu bisa langsung membeli rumah yang sudah mempunya patio siap huni.

Setelah tahu tips membangun patio di rumah, kini giliran kamu menentukan patio dengan konsep seperti apa yang kamu inginkan. Di bawah ini, akan direkomendasikan desain patio yang siapa tahu bisa menjadi inspirasi kamu.

Inspirasi Desain Patio

Nah, bagi kamu yang tertarik membangun patio tapi masih bingung dengan desainnya, jangan khawatir. Berikut ada beberapa desain patio, diantaranya:

Desain Patio Gaya Industrial

Desain Patio Gaya Industrial
Desain Patio Gaya Industrial, sumber: pinterest

Gaya industrial terinspirasi dari interior dan eksterior pabrik jaman dulu. Ciri khasnya yaitu menonjolkan sisi rustic dengan menunjukkan beberapa elemen. Contohnya, kamu bisa memakai bata yang terekspos, material semen, serta rangka baja dan beton unfinished.

Desain Patio Gaya Bohemian

Desain Patio Gaya Bohemian
Desain Patio Gaya Bohemian, sumber: pinterest

Sifat gaya bohemian spontan, penuh warna, dan campuran antara gaya etnik, hippie, dan vintage. Kain atau tekstil adalah hal penting dalam gaya ini. Jadi kamu bisa menghias patio dengan tirai kain, bantal sofa cantik, kemudia padu-padankan dengan anyaman agar makin chic.

Desain Patio dengan Kolam

Desain Patio dengan Kolam
Desain Patio dengan Kolam

Bersantai sambil melihat air jernih dan tentunya bisa sejenak menyegarkan diri dengan berenang sambil berkumpul bersama keluarga tentu sangat asik, kan? Hadirnya kolam di sekitar patio tidak hanya menambah cantik, tapi juga membuat suasana jadi lebih segar.

Patio dengan Decking Kayu

Patio dengan Decking Kayu
Patio dengan Decking Kayu

Tampil sederhana namun tetap menampilkan kesan yang nyaman. Decking kayu memberikan kesan natural dan hangat, ditambah dengan bahan kursi yang terbuat dari kayu atau rotan menambah kelengkapan tampilannya.

Desain Patio Minimalis

Desain Patio Minimalis
Desain Patio Minimalis, sumber: pinterest

Patio yang tersambung dengan bangunan utama bisa menjadi pilihan yang tepat jika kamu kesulitan memilih desain yang pas.

Tanpa perlu banyak dekorasi, tampilan patio rumah ini tetap terlihat menarik, elegan dan anggun.

Bagaimana, kira-kira adakah area rumahmu yang bisa dijadikan patio? Sebenarnya kamu tidak perlu pusing, karena sekarang banyak rumah yang sudah di lengkapi patio. Semoga artikel ini bermanfaat, ya!

Just an ordinary people.