Tanaman hias tidak hanya melengkapi keindahan visual di dalam rumah. Bisa membuat udara terasa sejuk, keberadaannya pun memiliki sejumlah manfaat yang signifikan bagi kesehatan manusia dan lingkungan sekitarnya. Tanaman hias pembersih udara misalnya, dapat menetralisir udara beracun di dalam ruangan. -MegaBaja.co.id
Meski begitu, tidak semua jenis tanaman bisa kamu gunakan untuk mempercantik interior rumah, lho! Umumnya, cukup menempatkan tumbuhan kecil di dalam pot agar ruangan terkesan asri dan estetik. Lantas, apa saja tanaman terbaik yang dapat membersihkan udara di ruangan?
10 Jenis Tanaman Hias Pembersih Udara
Ruang tertutup yang memiliki sedikit ventilasi bisa menjadi berbahaya karena menimbulkan udara di dalam ruangan jauh lebih kotor. Ditunjang dengan furniture yang mengandung bahan sintetis dan berbagai bahan kimia berbahaya.
Associated Landscape Contractors of America (ALCA) dan National Aeronautics and Space Administration (NASA) dalam hasil penelitiannya menyebutkan jika polutan seperti benzena, xylene, formaldehida, xilena, serta nitrogen oksida, dapat diserap oleh tanaman hias.
Nah, di bawah ini rekomendasi 10 jenis tanaman hias yang bisa dipilih untuk mempercantik interiormu sekaligus membasmi udara kotor!
Selain tanaman untuk interior ada juga nih list tanaman yang cocok untuk outdoor ruangan, Yuk baca selengkapnya list tanaman outdoor vertical garden
1. Lidah Mertua
Snake plant atau yang populer di Indonesia dengan sebutan lidah mertua, merupakan salah satu tanaman yang bisa memproduksi oksigen di malam hari. Dia mampu bertahan hampir di segala kondisi ruangan.
Lidah mertua akan membuat ruangan menjadi sejuk karena kemampuannya bisa membersihkan udara. Namun, kamu tidak perlu sering menyiramnya dengan air jika tidak ingin akarnya cepat membusuk.
2. Philonderon
Tumbuhan ini memiliki kemampuan menyerap karbondioksida dan berbagai racun. Ada jenis philonderon yang sering disamakan dengan sirih gading karena tampilannya yang hampir mirip, yaitu philonderon heartleaf.
Berbeda dengan philonderon birkin yang memiliki ciri khas tersendiri. Bentuk daunnya cantik dan terlihat berurat. Pori-pori pada daun berfungsi untuk menyerap polutan.
Jadi, tidak perlu ragu untuk meletakkan dua jenis tanaman philonderon ini di ruanganmu. Selain menghadirkan estetika pada ruangan, philonderon akan membuat udara terasa segar.
3. English Ivy
Bukan hanya sekadar cantik, tanaman hias pembersih udara dengan nama ilmiah hedera helix ini memiliki keistimewaan tersendiri. Sebuah temuan menyatakan jika english ivy berfungsi sebagai antioksidan dan antiinflamasi.
Tumbuhan ini juga bisa menyerap kelembapan ruangan sehingga dapat mengatasi pertumbuhan jamur. Kamu juga bisa meletakkan english ivy di kamar mandi sebagai pengharum ruangan alami.
4. Dracaena
Apakah rumahmu dihuni oleh seorang perokok? Nah, dracaena cocok ditempatkan di ruangan bahkan kamar para perokok karena bisa menyerap asap yang membahayakan kesehatan. Selain itu, visualnya yang cantik memberi kesan modern jika tanaman hias ini dijadikan sebagai dekorasi ruangan.
5. Aglaonema
Aglaonema menjadi tanaman favorit banyak orang khususnya ibu rumah tangga. Tanaman satu ini tidak hanya cantik dipandang ketika diletakkan di dalam ruangan. Keberadaannya mampu menyerap formaldehida dan benzena sehingga membuat udara di ruangan menjadi lebih sejuk.
6. Peace Lily
Bagi penyuka dekorasi interior yang elegan, peace lily harus masuk ke dalam daftar tanaman hias pembersih udara, lho! Tidak hanya tampilan bunga putihnya yang memukau, peace lily juga mampu menyaring udara kotor.
Tumbuhan ini tergolong mudah dirawat dan membantu penghuninya memiliki kualitas tidur yang baik. Namun, pastikan binatang peliharaanmu tidak mendekatinya, terutama jika kamu memiliki kucing atau anjing di rumah. Hal ini dikarenakan racun yang terkandung dalam peace lily bisa membahayakan peliharaan.
7. Bunga Krisan
Kata siapa pemilihan tanaman hias pembersih udara di ruanganmu harus selalu hijau? Kamu bisa mencoba menambahkan bunga krisan agar ruangan terkesan cantik dan penuh warna.
Tampilannya yang berwarna-warni memberi kesan menghidupkan suasana. Selain itu, rumah akan terbebas dari pendaran udara kotor yang diakibatkan senyawa berbahaya dari plastik, deterjen, hingga lem.
8. Spider Plant
Sesuai namanya, spider plant diartikan sebagai tanaman laba-laba. Bentuk daunnya tipis memanjang dengan ujung yang runcing mirip kaki laba-laba.
Tanaman ini dapat membersihkan senyawa beracun di udara yang berasal dari karet, kertas koran, majalah, hingga plastik. Spider plant cocok diletakkan di ruang tamu, kamar, bahkan area kantor.
9. Boston Fern
Kerap diletakkan di ruangan yang kering, boston fern memang cocok bagi kamu yang sering menggunakan mesin pendingin. Tanaman ini bisa sedikit membantu melembapkan ruangan. Perawatannya pun tidak rumit. Cukup diletakkan di atas meja atau dijadikan tanaman hias gantung.
10. Anthurium
Warna merah pada bunga akan membawa kesan hidup dan menyala jika kamu menaruh anthurium di ruangan. Daunnya yang berukuran besar bisa menyerap amonia dan formaldehida di udara. Anthurium direkomendasikan untuk kamu yang memiliki banyak perangkat elektronik di kamar.
Manfaat Tanaman Hias di Ruangan
Ada beberapa alasan mengapa menyimpan tanaman hias pembersih udara di dalam ruangan menjadi tren terkini. Tidak hanya mempercantik tampilan interior, tanaman juga dapat memberikan manfaat lainnya seperti pemaparan berikut:
Visual Cantik Interior
Tanaman hias mampu memperindah lingkungan sekitarnya dengan berbagai bentuk, warna, tekstur daun, serta bunganya. Jika ditempatkan di dalam ruangan, tanaman hias dapat memberikan nuansa segar dan menghidupkan suasana. Tanaman hias juga menciptakan sentuhan alami yang menyegarkan dan memperkaya estetika ruangan.
Konsentrasi dan Mengurangi Stress
Meletakkan tumbuhan di dalam ruangan dapat meningkatkan konsentrasi dan produktivitas. Selain itu, bisa membantu menciptakan suasana yang tenang dan nyaman sehingga mengurangi tingkat stres dan kelelahan mental. Ketika kamu berinteraksi dengan tanaman hias, hal ini dapat memberikan efek menenangkan dan memulihkan pikiran yang lelah.
Meningkatkan Kebahagiaan
Apakah kamu percaya jika tanaman dapat menciptakan hubungan emosional yang kuat antara manusia dan alam? Menanam dan merawat tanaman dapat memberikan kepuasan tersendiri serta meningkatkan fungsi memori. Oleh karena itu, tanaman secara tidak langsung berperan dalam meningkatkan kualitas hidup manusia.
Menurunkan Risiko Alergi
Seperti yang sudah dijelaskan pada poin-poin di atas, keberadaan tanaman hias di ruangan mampu menyerap berbagai polutan dan senyawa berbahaya. Daun dan beberapa bagian dari tanaman tertentu dapat berperan sebagai penyaring alami terutama untuk menangkap zat alergen.
Partikel-partikel udara kotor yang berpendar di udara berpotensi menyebabkan gangguan kesehatan dan alergi. Hadirnya tanaman hias pembersih udara dapat mengurangi debu dan meningkatkan kelembapan udara sehingga risiko kambuhnya alergi bisa diminimalisir.
Membantu Pemulihan Pasca Sakit
Memiliki tanaman di dalam ruangan atau terdapatnya pemandangan asri dari balik jendela dinyatakan mampu mempercepat pemulihan pasca prosedur operasi. Keberadaannya memberikan ketenangan kepada pasien dan membantu memberikan dorongan yang dibutuhkan untuk menjaga sistem imun.
Nah, demikian pembahasan mengenai tanaman hias pembersih udara beserta rekomendasi jenisnya dari kami. Bagi sebagian orang, mempercantik interior ruangan tidak harus merogoh kocek untuk membeli pajangan-pajangan artistik. Namun, beberapa tanaman hias mampu membawa karakternya dalam memberi kesan elegan, modern, bahkan menghidupkan suasana ruangan menjadi lebih berwarna.
Jadi, tanaman hias pembersih udara manakah yang akan kamu pilih untuk mempercantik interior rumahmu? Semoga artikel ini bermanfaat, ya!
Leave a Reply