...

Simak Penjelasan Berikut Sebelum Memasang Wallpaper di Ruang Tamumu!

"Seni Dinding Kreatif: Mempercantik Ruang Tamu dengan Wallpaper"

Kamu punya ruang tamu dengan ukuran yang cukup alias tidak terlalu sempit dan ingin terlihat indah dan menarik? Jika iya, megabaja.co.d merekomendasikan pemasangan ornamen dan wallpaper dengan berbagai macam motif yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. -MegaBaja.co.id

Masa kini, menciptakan ruangan yang estetik, indah dan menarik sudah menjadi kebutuhan baik di kalangan atas maupun menengah. Salah satunya memasang wallpaper yang tepat. Ruang yang sempit akan tampak luas jika dipasang gradasi warna dan motif yang tepat. Ruang yang luas akan tampak lebih elegan jika dipasang motif dengan corak yang berkilauan.

Kebutuhan masyarakat untuk memasang wallpaper semakin meningkat karena harganya yang terjangkau dan lebih sederhana dibandingkan cat. Wallpaper lebih awet dan memberi kesan indah dalam waktu singkat tanpa harus khawatir menodai furnitur rumah.

Jika Anda mempunyai ruang tamu dengan dinding yang retak maupun cat yang pudar maka memilih wallpaper yang kontras dan warna yang sesuai untuk menutupnya adalah keputusan yang tepat lho.

Namun pemasangan wallpaper juga perlu pertimbangan, jangan asal pasang. Sebaiknya kamu konsultasi dahulu kepada desain interior dan jasa pemasang juga agar mendapatkan rekomendasi yang tepat dan tidak menyesal di kemudian hari.

Berikut langkah-langkah sebelum memutuskan untuk memasang wallpaper.

Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Memasang Wallpaper

Pemilihan Warna

Pemilihan Warna

Jangan asal pasang saja. Pemilihan gradasi warna dapat mempengaruhi perasaan dan pandangan si penghuni terhadap ruangan. Wallpaper dipasang untuk jangka waktu yang relatif lama dan memberi efek tertentu pada suasana hati si penghuninya, oleh karena nya sebaiknya pilihlah warna wallpaper dan motif yang disenangi agar tidak menyesal kelak. Tentu, kamu perlu kenyamanan agar betah berlama-lama duduk di ruang tamu.

Memilih Motif Wallpaper

Permainan motif di sebuah ruang bisa membuat ruang tersebut tampil lebih menarik. Memilih motif terkait dengan tema ruang. Untuk ruang tamu misalnya, hindari penggunaan motif dengan pola abstrak dengan bentuk dan warna-warna kontras. Pilih motif kecil-kecil, lengkungan yang berkilau dengan warna lembut dan menenangkan.

Jenis wallpaper

Ini bagian yang terpenting. Kamu wajib tahu jenis wallpaper penting yang harus diketahui. Berkonsultasilah dahulu kepada ahlinya agar tidak menyesal. Sebab ada wallpaper yang mudah dirawat dan sulit untuk dirawat, maka dari itu sebaiknya hindari pemakaian wallpaper yang sulit dirawat.

Luas Ruangan

Memilih wallpaper juga harus disesuaikan pula dengan luas ruangan. Untuk memudahkan, berikut adalah tata cara pemilihan wallpaper sesuai dengan luas ruangan:

  • Ruangan dengan plafon rendah

Memilih motif vertikal adalah pilihan yang cocok untuk memberi kesan tinggi pada plafon rendah. Pilih warna wallpaper yang lebih lembut dari pada warna plafonnya.

  • Ruang Sempit

Pilih wallpaper dengan warna terang dan motif yang hidup seperti gambar daun dan bunga yang kecil sehingga membuat jarak antara dinding terasa lebih jauh dari sesungguhnya.

  • Ruang Luas

Memasang motif berkilau dengan warna pastel adalah pilihan yang tepat. Kamu juga bisa memilih wallpaper dengan warna redup atau hangat, seperti coklat atau abu-abu bermotif. Kesan yang diciptakan akan membuat ruangan terasa hangat dan nyaman.

  • Ruang Lebar

Pasang wallpaper dengan warna gelap atau redup di bagian dinding kanan-kiri, dan untuk tengah dengan warna terang sehingga berkesan jarak dinding kanan kiri lebih dekat dan dinding tengah lebih menjauh. Kamu juga bisa memilih warna terang yang bermotif untuk dinding tengah.

Simak yuk, beberapa rekomendasi motif wallpaper untuk ruang tamu.

Rekomendasi Motif Wallpaper Untuk Ruang Tamu

Motif Batu Bata

Motif Batu Bata

Motif batu bata ini kadang dinilai jadul. Tapi nyatanya para designer interior sering merekomendasikan motif batu bata untuk mempercantik ruang tamu. Biasanya motif ini selalu dipasang pada konsep yang bernuansa alam di rumah gaya tropis. Pilihlah motif batu bata timbul agar terkesan hidup dan nyata, memilih warna cokelat dan krem merupakan pilihan tepat untuk menciptakan nuansa natural. Ketahanan bahannya bisa bertahun-tahun lo.

Motif Garis Halus dan Berkilau

Motif garis halus yang melengkung ini memberi efek nyaman dan tampak elegan. Terlihat luas dan sangat direkomendasikan buat kamu yang suka suasana lega. Motif ini cocok digunakan di ruang tamu, ruang keluarga dan bisa juga di kamar. Warna lembut seperti ini tidak akan membuat matamu silau. Jadi, kamu tidak perlu berpikir berkali-kali untuk memasangnya.

Motif Segiempat Silver

Kata siapa motif warna silver berkilau ini hanya cocok di rumah mewah? Tentu saja motif seperti ini cocok juga buat kamu yang memiliki ruang tamu dengan ukuran yang cukup. Sebenarnya, motif yang berkilau ini memberi kesan luas, nyaman, dan segar. Juga bisa dipadukan dengan furnitur warna apapun, meski kursimu berwarna kontras tidak akan mengurangi keindahan estetika ruangan.

Motif Transparan yang Lembut

Salah satu cara untuk menambah keindahan ruang tamu adalah memasang wallpaper dengan motif yang transparan yang berwarna abu-abu. Motif ini akan memberi efek luas dan nyaman. Kamu bisa memadukan warna furniture dengan warna yang senada.

Motif Gambar Pemandangan yang Timbul

Sentuhan gambar yang timbul memberi efek yang nyaman dan hangat. Warna yang lembut sangat direkomendasikan. Maka itu penggunaan wallpaper dinding motif ini menjadi solusi untuk mempercantik ruang tamu. Kamu juga bisa memilih warna lembut pada wallpaper dinding untuk menciptakan suasana yang elegan. Supaya ruang tamu terkesan lebih modern, pilihlah dekorasi furnitur yang memiliki warna netral dan polos, seperti putih atau abu muda agar senada dengan motif wallpaper-nya.

Motif Bunga atau Daun

Wallpaper dinding motif bunga yang penuh warna atau satu warna saja sangat cocok untuk ruang tamu yang berukuran cukup luas. Pilih motif wallpaper bunga yang lembut, dengan warna yang lembut tidak akan membuat ruang tamu tampak heboh dan dijamin tidak membuat isi kepalamu pusing akibat efek dari warna kontras yang menyala.

Motif Bunga atau Daun

Bila ruang tamu sudah memiliki motif yang ‘penuh’, maka tidak perlu banyak aksesori dan dekorasi lagi untuk mempercantik ruang tamu, karena gambar bunga yang tampak hidup ini memberi efek sedap dipandang mata.

Motif Garis Warna Pastel

Salah satu motif yang banyak digandrungi adalah motif garis vertikal. Tampak sederhana tapi memberi warna yang berbeda dari motif lain. Bagi kamu yang menyukai suasana hangat dan natural, motif garis ini menjadi rekomendasi. Kamu bisa menyesuaikan dengan warna furnitur yang ada di ruangan. Tentunya, sesuaikan juga dengan warna wallpaper juga, ya. Motif ini tidak ketinggalan zaman, kok. Justru menciptakan kesan luas untuk ruang tamu yang sempit.

Motif Alam

Jika kamu memiliki ruang tamu yang luas atau sempit sekalipun, maka motif alam ini merupakan pilihan tepat. Mengapa bisa? Karena motif ini memberi efek luas dan elegan, hangat dan nyaman. Motif bergambar daun dan pohon sangat cocok untuk refreshing otak. Terbayang kan jika kamu baru saja pulang kerja kemudian bertandang ke ruang tamu yang nyaman bisa terhibur dengan gambar yang menyejukkan.

Dan baca artikel lainya tentang ruangan untuk inspirasi ruangan indah kamu disini !

Just an ordinary people.